Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam Pengelasan oleh KKN TIM 1 UNDIP 2025

Desa Simpar, Kecamatan Batang – Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di bidang pengelasan, Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM 1 Universitas Diponegoro (UNDIP) tahun 2025 mengadakan sosialisasi terkait penerapan standar K3.

Sosialisasi ini menyoroti berbagai aspek penting dalam pengelasan, mulai dari perlindungan pekerja hingga pencegahan kecelakaan kerja. Beberapa poin utama yang disampaikan dalam kegiatan ini meliputi tujuan K3 pengelasan, jenis penyakit akibat kerja yang dapat timbul, hingga langkah-langkah mitigasi risiko.

Ditekankan bahwa tujuan utama dari penerapan K3 dalam pengelasan adalah menjamin keselamatan pekerja, mencegah kecelakaan serta penyakit akibat kerja, meningkatkan produktivitas dengan menciptakan lingkungan kerja yang aman, serta melindungi lingkungan dari bahaya pengelasan.

Beberapa risiko yang dihadapi para pekerja pengelasan antara lain paparan radiasi yang dapat menyebabkan kerusakan mata dan luka bakar akibat sinar ultraviolet (UV), gas serta asap berbahaya yang bisa memicu penyakit paru dan kanker, hingga gangguan pendengaran serta risiko tersengat listrik. Oleh karena itu, penyediaan Alat Pelindung Diri (APD) seperti helm las, sarung tangan, kacamata pelindung, dan sepatu keselamatan menjadi langkah krusial dalam perlindungan pekerja.

Selain itu, edukasi mengenai pentingnya ventilasi udara yang memadai di area kerja, pemisahan ruang kerja dari bahan mudah terbakar, serta ketersediaan alat keselamatan tambahan seperti pemadam kebakaran, detektor gas, dan kotak P3K juga ditekankan dalam kegiatan ini. Pemeriksaan rutin terhadap peralatan las juga menjadi bagian penting dalam upaya pencegahan kecelakaan kerja.

Dengan mengusung slogan “Keselamatan Bukan Pilihan, Tapi Kewajiban. Gunakan APD, Patuhi Prosedur, dan Jadikan Kesehatan Prioritas Utama!”, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan pekerja terhadap standar keselamatan kerja demi menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan produktif.

Editor: Dwy W