@2024 HARYANET
Pelatihan Pemasaran Digital untuk UMKM Desa Kepuh : Pembuatan akun sosial media dan Pengiklanan Online

Kepuh, Sukoharjo (30/01/25) – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas
Diponegoro (UNDIP) TIM I 2024/2025, Thirafi Syahir Saputra (Fakultas Sains dan Matematika ), mengadakan pelatiham pemasaran bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Kepuh. Program ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan pelaku usaha dalam memanfaatkan teknologi digital guna memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan daya saing produk mereka salah satunya dengan cara pembuatakn akun sosial media.
Pelatihan ini dipandu oleh mahasiswa KKN UNDIP yang memberikan wawasan tentang strategi pemasaran digital. Materi yang disampaikan mencakup pemanfaatan media sosial, pembuatan konten promosi yang menarik, serta teknik desain produk yang efektif. Para pelaku UMKM dibimbing dalam memanfaatkan platform digital seperti Instagram, Facebook, dan marketplace guna meningkatkan visibilitas produk mereka.

Selama sesi pelatihan, peserta juga diajarkan cara membuat desain promosi yang menarik menggunakan aplikasi desain yang mudah digunakan, seperti Canva. Dengan keterampilan ini, diharapkan pelaku UMKM dapat menghasilkan konten pemasaran yang lebih profesional dan menarik, sehingga mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
Melalui pelatihan ini, diharapkan pelaku UMKM di Desa Kepuh semakin siap menghadapi tantangan era digital serta dapat meningkatkan penjualan dan jangkauan pasar mereka. Mahasiswa KKN UNDIP berharap ilmu dan keterampilan yang diberikan dapat menjadi bekal bagi para pelaku usaha dalam mengembangkan strategi pemasaran mereka secara mandiri.
Editor: Dwy W