Mahasiswa KKN Gelar Sosialisasi Bahaya Radiasi Handphone bagi Siswa Sekolah Dasar

Tumbrep, Batang (21/01/2025) – Dalam upaya meningkatkan kesadaran anak-anak terhadap dampak negatif penggunaan ponsel secara berlebihan, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro mengadakan sosialisasi di SDN Tumbrep 01. Kegiatan ini mengangkat tema “Bijak Menggunakan Handphone: Kenali Bahayanya, Kurangi Risikonya” dan bertujuan untuk memberikan edukasi kepada siswa/i  mengenai bahaya gelombang radiasi handphone serta cara penggunaannya yang lebih sehat dan aman.

Dalam sesi pemaparan, mahasiswa KKN menjelaskan secara sederhana mengenai apa itu gelombang radiasi elektromagnetik yang dihasilkan oleh handphone, bagaimana cara kerja radiasi tersebut, serta dampak jangka panjang yang dapat ditimbulkan, terutama bagi anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

Penggunaan handphone secara berlebihan dan terlalu dekat dengan kepala saat menelepon dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan, seperti kesulitan tidur, gangguan konsentrasi, bahkan potensi dampak jangka panjang terhadap sistem saraf. “Anak-anak saat ini sangat akrab dengan gadget, namun belum memahami risiko yang ada. Oleh karena itu, penting bagi mereka untuk mengetahui cara menggunakan handphone secara bijak, seperti menghindari penggunaan dalam jangka waktu lama dan menjaga jarak aman saat menelepon,” ungkap Farah Amelia salah satu mahasiswi KKN.

Agar lebih mudah dipahami oleh siswa, materi disampaikan melalui media yang menarik, seperti pemutaran video animasi edukatif dan demonstrasi sederhana tentang bagaimana radiasi handphone dapat mempengaruhi tubuh. Selain itu, para siswa juga diajak untuk mengikuti permainan kuis interaktif guna menguji pemahaman mereka terkait materi yang telah disampaikan.

Dalam sesi diskusi, Farah juga memberikan beberapa tips praktis kepada siswa agar dapat mengurangi paparan radiasi handphone, antara lain:

  1. Menggunakan mode pesawat saat tidak diperlukan, terutama saat tidur.
  2. Menggunakan speaker atau earphone saat menelepon agar tidak terlalu dekat dengan kepala.
  3. Mengurangi waktu bermain gadget dan lebih banyak melakukan aktivitas fisik di luar ruangan.
  4. Menjauhkan handphone dari tubuh saat tidak digunakan, terutama saat tidur atau sedang mengisi daya.
  5. Tidak menggunakan handphone secara terus-menerus dan mengambil jeda istirahat setiap 30 menit.

Di akhir kegiatan, Farah memberikan lembar edukasi dalam bentuk poster berisi ringkasan informasi mengenai bahaya radiasi handphone serta tips penggunaannya yang aman. Kegiatan pun ditutup dengan sesi foto bersama serta harapan bahwa sosialisasi ini dapat memberikan manfaat bagi siswa dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan adanya edukasi ini, diharapkan siswa SDN Tumbrep 01 dapat lebih memahami bahaya radiasi handphone dan mulai menerapkan kebiasaan penggunaan gadget yang lebih sehat, sehingga mereka dapat tumbuh dan berkembang dengan baik di era digital saat ini.

Editor: Gabriella Miranda Angelica Siahaan