@2024 HARYANET
Cegah Stunting! Mahasiswa KKN UNDIP Ajarkan Ibu-Ibu Desa Bondowoso Bikin MPASI Sehat dan Berkualitas.
Desa Bondowoso, Magelang (23/07/2024) – Kasus kekurangan gizi, terutama stunting dan underweight, masih menjadi permasalahan serius di beberapa daerah, termasuk Desa Bondowoso, Magelang. Menanggapi hal ini, Maryam Assyifa, seorang mahasiswa Teknologi Pangan yang tergabung dalam KKN TIM II UNDIP Desa Bondowoso menginisiasi program edukasi mengenai pentingnya pemberian Makanan Pendamping ASI (MPASI) yang tepat bagi bayi berusia di atas 6 bulan hingga 5 tahun.
Kegiatan edukasi ini dilaksanakan pada hari Senin, 23 Juli 2024, pukul 09.00 – 11.00 WIB, bertempat di Balai Desa Bondowoso. Kegiatan ini dihadiri oleh 15 ibu rumah tangga yang memiliki balita. Tujuan utama kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran dan pengetahuan para ibu tentang pentingnya nutrisi yang baik bagi tumbuh kembang anak, serta memberikan panduan praktis dalam pembuatan MPASI yang bergizi dan aman.
“Kami ingin memberikan kontribusi nyata dalam upaya pencegahan stunting di Desa Bondowoso dengan memberikan edukasi tentang MPASI yang tepat, kami berharap dapat membantu para ibu memberikan asupan nutrisi terbaik bagi anak-anak mereka.” Ujar Maryam Assyifa, Ketua penyelenggara program edukasi dan pelatihan MPASI.
Kegiatan edukasi dan pelatihan ini dikemas dengan menarik dan interaktif. Maryam menyajikan materi melalui presentasi PowerPoint yang berisi informasi lengkap mengenai pentingnya MPASI, strategi pemberian MPASI, tahapan, pemberian MPASI, kandungan gizi, serta resep dan panduan pembuatan MPASI yang sesuai dengan anjuran Kementerian Kesehatan RI. Selain itu, diberikan poster-poster informatif nan bergambar yang memudahkan pemahaman para ibu.
Tidak hanya mendengarkan materi, para ibu juga diajak untuk menyaksikan video tutorial pembuatan MPASI. Setelah itu, mereka diberikan sampel MPASI yang telah dibuat sesuai dengan video tutorial tersebut. Hal ini bertujuan agar para ibu dapat langsung merasakan dan mencicipi hasil akhir dari pembuatan MPASI yang benar.
Setelah pemaparan materi dan demonstrasi, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Para ibu antusias mengajukan berbagai pertanyaan terkait MPASI, seperti jenis makanan yang baik untuk bayi, cara mengatasi anak yang susah makan, dan sebagainya. Lalu, kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama antara mahasiswa KKN dan para peserta ibu-ibu Desa Bondowoso.
Diharapkan kegiatan edukasi dan pelatihan ini dapat memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang anak-anak di Desa Bondowoso. Dengan pengetahuan yang lebih baik tentang MPASI, para ibu diharapkan dapat memberikan asupan nutrisi yang optimal bagi anak-anak mereka, sehingga terhindar dari masalah stunting dan kekurangan gizi lainnya.
Penulis: Maryam Assyifa
Jurusan: Teknologi Pangan Universitas Diponegoro
Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Ir. Suharyanto, M. Sc.
Editor : Dwy Sukmawati