@2024 HARYANET
Mahasiswa Undip mengadakan sosialisasi mengenai Manajemen Stok dan Inovasi Produk kerajinan bambu terhadapa pengrajin bambu di desa

Desa Warangan terkenal dengan pengrajin bambunya dan juga stok bambu yang berlimpah, tetapi beberapa pengrajin masih ada yang masih berkendala dalam pengelolaan stok bahan, dan juga kerajinan bambu yang berfokus ke satu kerajinan. maka dari itu diadakannya sosialisasi mengenai manajemen stok dan penyuluhan inovasi produk untuk meningkatkan penghasilan.
Program ini merupakan program kerja monodisiplin Daffa Alderyno dari Jurusan Manajemen dan Administrasi Logistik, Sekolah Vokasi, Universitas Diponegoro. Sosialisasi terhadap para pengrajin bambu pada tanggal 30 Januari 2025 di Balai Desa, Dusun Satriyam, Desa Warangan.
Tanggal 28 Januari 2025, mahasiswa menyebarkan undangan ke seluruh pengrajin bambu di Warangan sekaligus melakukan sowan untuk penjelasan program sosialisasi. Tanggal 30 Januari 2025 sudah memulai pelaksanaan sosialisasi.
Untuk materi pertama mahasiswa memaparkan materi tentang manajemen stok, Dimana mahasiswa menjelaskan konsep pengaturan alur produksi agar tidak terjadi kelebihan atau kekurangan barang produksi. Untuk materi kedua mahasiswa menjelaskan gambaran inovasi produk yang dapat meningkatkan penghasilan serta menjangkau pasar yang lebih luas.
Program ini bermanfaat untuk pengembangan terhadap usaha kerajinan bambu di desa, supaya para pengrajin bambu di desa dapat bersaing di pasar yang lebih luas.

Editor: Gabriella Miranda Angelica Siahaan