@2024 HARYANET
Mahasiswi KKN Tim 1 UNDIP Lakukan Pemetaan Jaringan Jalan dan Drainase di Desa Kemiri Timur untuk Mendukung Pembangunan Berkelanjutan

Kemiri Timur, 10 Februari 2025 – Dalam rangka mendukung pembangunan infrastruktur yang lebih terstruktur, Qonita Salsabilla mahasiswi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim 1 Universitas Diponegoro melakukan pemetaan jaringan jalan dan drainase di Desa Kemiri Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai kondisi infrastruktur desa, yang nantinya dapat digunakan sebagai acuan dalam perencanaan pembangunan berkelanjutan.
Hingga saat ini, Desa Kemiri Timur belum memiliki peta jaringan jalan dan drainase yang terstruktur, sehingga pembangunan infrastruktur masih belum dapat berjalan secara optimal. Padahal, jaringan jalan yang baik berperan penting dalam meningkatkan aksesibilitas, mobilitas, serta konektivitas antarwilayah, yang pada akhirnya dapat mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
Proses pemetaan dilakukan dengan mengolah data yang diperoleh dari berbagai sumber, termasuk citra SAS Planet sebagai data dasar, website Portal Geospasial, serta hasil survei lapangan. Digitasi jaringan jalan dilakukan menggunakan citra satelit dari SAS Planet dengan bantuan software ArcGIS, hingga akhirnya menghasilkan Peta Jaringan Jalan Desa Kemiri Timur. Peta ini memberikan informasi detail mengenai kondisi jalan yang ada, sehingga dapat menjadi dasar dalam perencanaan pembangunan infrastruktur desa.

Dengan adanya peta jaringan jalan dan drainase ini, diharapkan pemerintah desa dapat lebih mudah dalam menentukan prioritas pembangunan infrastruktur, memperbaiki jalur transportasi yang masih terbatas, serta merancang sistem drainase yang lebih baik untuk mencegah banjir dan genangan air. Kegiatan ini menjadi salah satu kontribusi nyata dari mahasiswa KKN Tim 1 UNDIP dalam mendukung pembangunan desa yang lebih terarah dan berkelanjutan demi kesejahteraan masyarakat.
Editor : Dwy Wahyuni