Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro: Penguatan Kesehatan Petani Desa Purworejo

Sragen, 30 Juli 2024 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro Tahun Akademik 2023/2024 menyelenggarakan program “Pelatihan Pencegahan Penyakit Pada Petani” di Desa Purworejo, Kec. Gemolong, Kab. Sragen. Target dari pelaksanaan kegiatan ini ialah para petani. 

Mayoritas penduduk Desa Purworejo masih berprofesi sebagai petani. Komoditas utama pertanian di Desa Purworejo adalah padi, sehingga masih memiliki lahan sawah yang luas dan lahan yang basah. Sebagai petani yang bekerja dengan durasi cukup panjang dapat menimbulkan gangguan kesehatan akibat kerja. Penyakit yang dapat mengenai penyakit dapat berbagai macam bentuk, dapat berupa penyakit tidak menular (hipertensi, diabetes, jantung koroner , stroke, dan lain-lain) atau penyakit yang sering luput dari perhatian tenaga kesehatan, yaitu penyakit parasit.

Parasit yang umumnya dapat menjangkit para petani adalah cacing yang berada di lumpur persawahan. Parasit cacing seringkali luput dari perhatian penyakit karena tanda dan gejala awal yang menyerupai penyakit lain seperti, demam dan nyeri otot. Hal ini menyebabkan penyakit parasit pada petani sering terlupakan. 

Diadakannya kegiatan ini diharapkan para petani memahami penyakit parasit, sehingga lebih waspada dengan penyakit parasit dan mengerti cara pencegahan. Bentuk pencegahan dari penyakit parasit ini yaitu, memakai alat pelindung diri bagi petani seperti caping, sepatu bot, dan sarung tangan. Ketika penyemprotan pestisida juga memerlukan face shield.  

Sebagai bentuk dari menghindarkan para petani dari gangguan kesehatan yang timbul dari bertani diperlukan alat perlindungan diri agar memenuhi kesehatan dan keselamatan kerja (K3) untuk meminimalisasi gangguan kesehatan yang dapat timbul pada petani, baik itu bapak-bapak atau ibu-ibu. 

Editor: Dwy Sukmawati